You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudinhub Jaktim Kerahkan Dua Armada Bantu Mobilisasi Tabung Oksigen
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Sudinhub Jaktim Kerahkan Dua Armada Bantu Mobilisasi Tabung Oksigen

Sudin Perhubungan Jakarta Timur mengerahkan satu unit truk dan satu crane untuk membantu pengisian dan pendistribusian tabung oksigen ke sejumlah rumah sakit. Sejak Minggu (28/6) sampai Rabu (30/6) hari ini, tercatat sudah 95 tabung oksigen yang sudah diangkut armada tersebut.

Tercatat sudah 95 tabung oksigen yang sudah diangkut

Kasi Pengawasan dan Pengendalian Sudin Perhubungan Jakarta Timur, Riky Erwinda mengatakan, mobilisasi bantuan pengangkutan tabung oksigen dilakukan untuk mempercepat proses pendistribusian tabung oksigen ke sejumlah rumah sakit. Sebab, rata-rata lokasi rumah sakit dengan tempat pengisian oksigen cukup jauh sehingga butuh waktu perjalanannya.

"Sejak Minggu (27/6) lalu, kita sudah kerahkan satu unit truk dan satu crane untuk bantuan pengisian dan pendistribusian tabung oksigen ke sejumlah rumah sakit. Kita akan terus lakukan ini sampai batas waktu yang tidak ditentukan, sesuai kebutuhan dari rumah sakit," kata Riky, Rabu (30/6).

Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Kerahkan 20 Kendaraan Angkut Tabung Oksigen

Menurutnya, 95 tabung oksigen yang berhasil diangkut selama empat hari ini terdiri dari 85 tabung ukuran besar dan 10 ukuran kecil. Puluhan tabung ini diangkut ke RS Adhyaksa Ceger dan RSUD Pasar Rebo dari lokasi pengisian oksigen di kawasan Marunda, Jakarta Utara.

Disebutkan, crane dikerahkan karena untuk proses penurunan tabung oksigen ukuran besar dari atas truk untuk dimasukkan ke dalam gudang penyimpanan tabung oksigen.

"Jika diangkat dengan tenaga manusia cukup berat dan berisiko," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Bank DKI Raih Penghargaan Indonesia Best CSR Award 2024

    access_time08-05-2024 remove_red_eye5556 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pekan Imunisasi Dunia Digelar di RPTRA Susukan Ceria

    access_time08-05-2024 remove_red_eye4719 personNurito
  3. Transjakarta Gelar Festival Health and Beauty di Halte CSW

    access_time09-05-2024 remove_red_eye3879 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Juru Parkir Liar di Minimarket Bakal Ditertibkan

    access_time08-05-2024 remove_red_eye3850 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. BBPOM DKI Gelar Pelatihan Fasilitator Pasar

    access_time08-05-2024 remove_red_eye3749 personFolmer